Kepala Dinas Kominfo Kota Solok Zul Fadli, SH, M.Si Solok Kota, Kupasonline - Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Solok mengunda...
Kepala Dinas Kominfo Kota Solok Zul Fadli, SH, M.Si
Solok Kota, Kupasonline - Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Solok mengundang Pimpinan/Perwakilan Media Cetak/Elektronik/Online yang biasa meliput dan bersurat tugas dilingkup Pemerintah Kota Solok.
Untuk Bersilaturahmi dengan jajaran Dinas Kominfo Kota Beras Serambi Madinah itu.
Dalam Surat Undangan bernomor 005/379/DKOMINFO-2020 bertanggal 29 Desember 2020 yang ditanda tangani Kepala Dinas Kominfo Kota Solok Zulfadli, SH, MSi itu, acara akan dilaksanakan pada Hari Senin Tanggal 4 Januari 2021 Jam 09.00 wib sampai selesai.
Bertempat di Aula Dinas Perpustakaan dan Kearsipan dengan Acara Silaturahmi dan Penanda Tanganan Nota Kesepahaman Media 2021.
Kepala Dinas Kominfo Kota Solok Zulfadli, SH, MSi didampingi Sekretaris Lusya Adelina, SE, MM kepada media ini mengatakan Undangan itu, menindak lanjuti Peraturan Wali Kota Solok Nomor 14 Tahun 2019 Tentang Perubahan Atas Perwako Nomor 36 Tahun 2016 Tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas dan Fungsi serta Tata Kerja Dinas Daerah.
" Dan berdasarkan DPA Dinas Komunikasi dan Informatika Tahun Anggaran 2021 pada Kegiatan Layanan Hubungan Media " ungkap Zulfadli. (rjy).
COMMENTS