Ketua Dekranasda Kota Bukittinggi memperlihatkan Keranjang Kombuik Mansiang Bukittinggi, Kupasonline-Tertarik mempelajari lebih dalam tent...
![]() |
Ketua Dekranasda Kota Bukittinggi memperlihatkan Keranjang Kombuik Mansiang |
Bukittinggi, Kupasonline-Tertarik mempelajari lebih dalam tentang usaha anyaman Kombuik Mansiang, Jumat (17/9/21) Dekranasda Kota Bukittinggi kunjungi Taratak Guguak, Kecamatan Limapulih Kota. Adanya study banding ini, nantinya diharapkan akan memperkaya kerajinan dari Bukittinggi dan meningkatkan perekonomian pengrajinnya.
Kunjungan yang dipimpin oleh Ketua Dkranasda Kota Bukittinggi, Ny, Fiona Erman Safar disambut oleh Camat Guguak yang diwakili Sekretaris Camat, Suhardi bersama Ketua TP PKK Kecamatan, Walinagari Kubang, Wali Jorong Taratak dan perangkatnya serta masyarakat Jorong Taratak.
Pada kesempatan itu, Ny, Fiona Erman Safar menyampaikan, dalam rangka meningkatkan peranan Dekranasda Kota Bukittinggi dan untuk mengembangkan usaha produk kerajinan, kesejahteraan pelaku bisnisnya.
Sebab, pada umumnya Usaha Kecil Menengah (UKM) Dekranasda perlu melakukan proses proses belajar lebih jauh dengan study perbandingan ke tempat-tempat yang dinilai tekah sukses mengembangkan usha produk kerjainan. Pada dasarnya Dekranasda merupakan perpanjangan dewan kerajinan nasional atau setingkat dengan Dekranas di daerah.
Tujuan adanya Dekranas atau Dekranasda itu, terang Ny, Fiona adalah dalam rangka menanamkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kerajinan. Pada lokasi study, pengurus Dekranasda saling berbagi informasi dan saran bagaimana mengembangkan kombuik Mansiang.
Kombuik Mansiang, merupakan sejenis tas anyaman yang bentuknya sudah umum dikenal lama. Bentuknya beraneka ragam seperti kombuik bulek, kombuik kotak atau petak picak dan lainnya.(wan)
COMMENTS