Wabup Blitar Rahmat Santoso saat antar anak angkatnya ke peristirahatan terakhir Blitar, Kupasonline - Kabar duka datang dari Wakil Bupati B...
Wabup Blitar Rahmat Santoso saat antar anak angkatnya ke peristirahatan terakhir
Blitar, Kupasonline - Kabar duka datang dari Wakil Bupati Blitar, Innalilahi wa Inna ilaihi raji'un telah berpulang Kevin Ergianto (9) anak angkat Makdhe Rahmat karena pneumonia akut atau radang paru-paru yang dideritanya. Almarhum Kevin Ergianto meninggal dunia pada Selasa (26/4/2022) sekitar pukul 20.40 WIB .
Tentang adanya kabar duka ini Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso ," kabar tersebut baru diketahuinya dari pakde Kevin," Saya baru saja dikabari kalau anak angkat saya Kevin meninggal dunia,”ucapnya lirih.
Kevin adalah seorang anak yatim piatu yang diasuh oleh neneknya yang bernama Misiyah sejak kedua orang tuanya meninggal saat Kevin masih kecil.
“Karena hanya diasuh oleh neneknya yang sudah tua dan Kevin yatim-piatu, saya bantu semua kebutuhan hidupnya, saya jadikan anak angkat," kenang Wabup Rahmat Santoso.
Keinginan mengangkat anak Kevin, disampaikan kepada keluarganya, termasuk membiayai pengobatan Kevin dan sekolahnya hingga perguruan tinggi nantinya.
Menurut Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso," Kevin memang sudah menderita sakit, dirinya sempat akan membawa ke rumah sakit, dan diobati sampai sembuh, Namun pihak keluarga menolak, dengan alasan Kevin takut kalau harus menjalani rawat inap di rumah sakit," tutur Wabup yang akrab disapa Makdhe Rahmat ini.
Oleh sebab itu, ucap Rahmat, akhirnya saya minta bantuan pihak RSUD Ngudi Waluyo Wlingi, untuk membantu perawatan dan pengobatannya,” papar Wabup Blitar Rahmat Santoso.
Selama 8 bulan ini, Wabup Blitar Rahmat Santoso membantu kebutuhan hidup Kevin dan keluarganya. Yaitu nenek dan kakeknya, yang mengasuh Kevin.
Manusia hanya bisa berusaha , namun ALLAH SWT yang menentukan Takdir setiap manusia , Kevin meninggal dunia di rumahnya Dusun Sumber Manggis RT07/RW03, Desa Sumberurip, Kecamatan Doko, Kabupaten Blitar.
Pihak keluarga Kevin, Pakde yang juga Ketua RT, Mugiyono ketika dihubungi menyampaikan pagi hari tadi Kevin memang mengeluh demam dan nafasnya sesak. “Sekitar 2 hari lalu, memang jatuh disekolah dan badannya agak demam,” ujar Mugiyono.
Sementara itu menurut dr Christine Indrawati Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Blitar lewat pesan WhatsApp mengatakan ," Terkait Ananda Kevin Ergianto ,sebenarnya sudah di pantau oleh teman teman Puskesmas , rutin sekitar dua minggu atau tiga minggu sekali di cek ,diluar itu melalui kader puskesmas yang menjadi tetangga Kevin ,juga turut memantau.
Kevin juga pernah di di rawat di RS, namun setelah itu Kevin ,atau fihak keluarganya merasa lebih nyaman di rumah dan di pantau oleh teman teman Puskesmas , mungkin takut atau trauma , sehingga jika ada beberapa keluhan dan ingin di rujuk ke RSUD Ngudi Waluyo Wlingi oleh teman teman Puskesmas ,fihak keluarganya menolak karena takut ," ungkap dr Christine.
Dan beberapa hari lalu ananda Kevin ini sempat jatuh saya tidak tahu jatuh dimana , kemudian mengalami demam selama 2 hari,saat demam ini fihak keluarga tidak melaporkan ke Puskesmas ,jadi teman teman Puskesmas tidak tahu , baru kemaren malam dapat kabar bahwa Ananda Kevin sakit di rumah ,karena terlalu jauh rumahnya dari Bidan Puskesmas , jadi hanya bisa di pantau oleh teman teman kader Puskesmas .
Rencananya pagi ini mau di kunjungi Bidan Puskesmas dan akan di rujuk ke RS jika perlu di rujukan , namun Tuhan berkehendak lain ,Ananda Kevin di panggil menghadap Tuhan tadi malam ," jelas dr Christine.
Terkait penyakit yang di derita Ananda Kevin , menurut teman teman Puskesmas ketika saya tanya ,akhir akhir ini ada radang paru paru yang di deritanya ,jadi mungkin ada jatuh ,kemudian demam itu juga menambah berat radang paru paru yang dialami Ananda Kevin ini ," pungkas dr Christine.
Hari ini Rabu ( 27/04/2022 ) Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso langsung datang ke rumah duka dan ikut serta ke pemakaman mengantarkan anak angkatnya di peristirahatannya yang terakhir.(*)
Pewarta (San)
COMMENTS