Bergurau Prank Pocong-pocongan, 8 Remaja di Padang Berakhir Ditangkap Polisi

Ilustrasi Prank Pocong. (Foto: Dok istimewa)
Ilustrasi Prank Pocong. (Foto: Dok istimewa)

KUPASONLINE.COM – Polresta Padang berhasil mengamankan 8 orang remaja yang meresahkan warga dengan penampakan menyerupai pocong di Kelurahan Bungus Barat, Kecamatan Bungus Teluk Kabung, Kota Padang Sumatera Barat pada Senin, 22 Mei 2023.

Kasi Humas Polresta Padang, Ipta Yanti Delfina, mengatakan para remaja tersebut diamakan karena melakukan prank pada lurah babinkamtibmas melakukan patroli.

Patroli dilakukan kerena banyaknya warga yag resah akan prank yang dilakukan remaja tersebut.

Bacaan Lainnya

“Delapan anak remaja itu telah diamankan oleh bhabinkamtibmas bersama lurah dan Ketua LPM Bungus Barat. Mereka telah diberikan nasihat,” kata Yanti, Senin (22/5/2023

Saat melakukan patroli remaja tersebut terciduk, karena meraka tidak menyadari bahwa yang lagi mereka prank adalah pihak bhabinkamtibmas kelurahan dan juga LPM.

“Nah, sampai di kawasan Tanah Sirah sekitar pukul 22.00 WIB bhabinkamtibmas dan perangkat kelurahan menemukan sejumlah remaja bersembunyi di bawah pohon. Anak-anak remaja yang berpura-pura menjadi hantu pocong bersembunyi di bawah pohon. Anak-anak remaja tersebut tidak menyadari bahwasanya yang di-prank adalah bhabinkamtibmas, lurah dan LPM,” katanya

Saat terciduk remaja tersebut cemas lalu kabur untuk melarikan diri.

“Namun tim gabungan berhasil mengamankan mereka,” ucapnya.

Selanjutnya ke delapan remaja tersebut meminta maaf atas kesalahan yang mereka perbuat dan berjanji tidak mengulanginya lagi.

Delapan remaja tersebut sudah dipulangkan dan dike,balikan ke orang tuanya masing-masing.(wda)

Pos terkait