
Fungsi Kantilever pada Bangunan
1. Tangga Melayang
Struktur kantilever kini banyak digunakan pada desain tangga melayang (floating stairs). Desain ini memberikan kesan modern dan minimalis. Selain itu, tangga jenis ini efisien dari segi penggunaan material dan menciptakan kesan ruang yang lebih luas. Area kosong di bawah tangga sering dimanfaatkan sebagai ruang untuk tanaman, penyimpanan, atau dekorasi.
2. Ruang Tambahan dan Kanopi
Kantilever dapat diterapkan untuk memperluas ruang pada lantai atas dengan struktur yang menonjol, sekaligus menciptakan area kanopi di bawahnya.
Area ini dapat difungsikan sebagai teras, tempat bersantai, atau carport. Namun, diperlukan perhitungan struktur yang cermat serta biaya konstruksi yang lebih tinggi.
3. Balkon
Salah satu penerapan paling umum dari kantilever adalah pada balkon. Balkon kantilever tidak memerlukan struktur yang sangat kuat, mengingat aktivitas di balkon biasanya tidak terlalu berat.Desain ini mampu menambah nilai estetika tanpa memerlukan biaya yang besar.
4. Atap Mengambang
Bagi Anda yang menginginkan desain atap yang berbeda dari biasanya, atap kantilever dapat menjadi pilihan.
Editor : Wanda Nurma Saputri