Langkah Proaktif Kementerian PUPR dalam Mendukung Pelayanan Air Minum Kota Padang Melalui Kunjungan ke IPA Gunung Pangilun

×

Langkah Proaktif Kementerian PUPR dalam Mendukung Pelayanan Air Minum Kota Padang Melalui Kunjungan ke IPA Gunung Pangilun

Bagikan berita
Melalui Kunjungan ke IPA Gunung Pangilun
Melalui Kunjungan ke IPA Gunung Pangilun

KUPASONLINE.COM - Direktur Air Minum Kementerian PUPR, Ir. Anang Muchlis, Sp. PSDA, melakukan kunjungan kerja ke Instalasi Pengolahan Air Minum (IPA) Gunung Pangilun, yang merupakan milik Perumda Air Minum Kota Padang, untuk meninjau kondisi instalasi tersebut terkait usulan rehabilitasi akibat gempa tahun 2009. Kunjungan ini dilakukan bersama Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Provinsi Sumatera Barat, Maria Doeni Isa, ST, MM.Direktur Air Minum Kementerian PUPR beserta rombongan diterima oleh Direktur Utama Perumda Air Minum Kota Padang, Hendra Pebrizal, S. Sos, MM, dan tim di IPA Gunung Pangilun. Sebelumnya, mereka juga melaksanakan Rapat Koordinasi di Kantor BPPW Provinsi Sumatera Barat terkait pengelolaan dan Pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM).

IPA Gunung Pangilun, yang berkapasitas 500 l/d, adalah penyuplai utama air bersih untuk kawasan Pusat Kota Padang. Namun, pasca gempa tahun 2009, infrastruktur IPA ini mengalami kerusakan parah dan belum bisa diperbaiki secara optimal, mengingat dampaknya pada sekitar 39 ribu pelanggan. Diharapkan, kunjungan ini dapat mempercepat proses rehabilitasi yang telah diusulkan.Selain itu, Perumda Air Minum Kota Padang juga meminta perkuatan untuk peningkatan tambahan kapasitas Water Treatment Plant (WTP) untuk daerah Utara Kota Padang, termasuk Taban 3, sebagai upaya untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan dan masyarakat Kota Padang, terutama kecamatan Koto Tangah.

Dalam kunjungannya, Direktur Air Minum Kementerian PUPR bersama tim juga diajak berkeliling ke area IPA Gunung Pangilun untuk meninjau langsung ruang pengolahan, accelator, ruang genset, dan ruang pengoperasian SCADA. Mereka juga melihat perbandingan kualitas air sebelum dan sesudah melalui proses filtrasi, lengkap dengan sampel air baku dan air yang sudah siap didistribusikan. (*)

Baca berita lainnya di Google News 

  

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini