Momentum Tingkatkan Dedikasi, Kalapas Singaraja Lantik Enam Pegawai Lapas

×

Momentum Tingkatkan Dedikasi, Kalapas Singaraja Lantik Enam Pegawai Lapas

Bagikan berita
Momentum Tingkatkan Dedikasi, Kalapas Singaraja Lantik Enam Pegawai Lapas
Momentum Tingkatkan Dedikasi, Kalapas Singaraja Lantik Enam Pegawai Lapas
Muba

KUPASONLINE.COM - Lapas Kelas IIB Singaraja, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Bali menggelar acara kenaikan pangkat ASN enam pegawai Lapas, pada Senin (05/05/2025).

Kegiatan berlangsung khidmat di aula Nusantara Lapas Singaraja dan dihadiri seluruh jajaran pegawai sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kinerja mereka.

Dalam kesempatan ini, satu pegawai naik dari Penata Muda TK 1 (III/b) ke Penata (III/c), 4 pegawai dari Penata Muda (III/a) ke Penata TK I (III/b), dan 1 pegawai dari Pengatur (II/c) ke Pengatur Tingkat I (II/d)

Kalapas Singaraja, I Gusti Lanang Agus Cahyana Putra memimpin secara langsung dan menyerahkan surat keputusan.

Dalam Sambutannya, I Gusti Lanang ACP menyampaikan "Selamat saya ucapkan kepada pegawai yang sudah di lantik hari ini, saya berharap untuk trus meningkatkan dedikasi dan kinerja yang baik, Ia juga menyampaikan terima kasih atas wujud nyata komitmen dan loyalitas dalam mengemban tugas-tugas Pemasyarakatan," ungkapnya.

Kenaikan pangkat harus sejalan dengan peningkatan dedikasi, kinerja, dan tanggung jawab, sesuai sumpah jabatan untuk mengutamakan kepentingan negara dan masyarakat.

“Nilai integritas dan pengabdian yang telah ditanamkan sejak awal harus terus dijaga hingga masa purna tugas. Setiap kenaikan pangkat membawa amanah baru yang harus dijalankan dengan sepenuh hati,” tambah I Gusti Lanang.

Acara diakhiri dengan foto bersama dan ucapan selamat dari seluruh jajaran Lapas Singaraja. Suasana penuh keakraban dan rasa syukur mewarnai momen penting ini, mempererat semangat kebersamaan di lingkungan Lapas Singaraja.(Fira)

Baca berita terkait Bali Lainnya di Google News

Editor : Wanda Nurma Saputri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini